Pak Guru Rudi
Indonesia memiliki kawasan tropis yang menyimpan banyak sekali kekayaan alam. Bukan hanya masyarakatnya yang terpukau, orang-orang dari berbagai penjuru dunia juga kagum akan keindahan alam Indonesia. Hutan-hutan yang hijau dan asri, gunung-gunung yang menjulang tinggi, sawah-sawah yang menghampar luas, pantai-pantai yang putih, dan lautan yang luas membiru menjadi daya tarik yang memanjakan mata.